Saturday, July 30, 2016

Trichotillomania, Kelainan Keinginan Berlebihan Mencabuti Bulu

mencari cara dan cari tahu

Trichotillomania, Kelainan Keinginan Berlebihan Mencabuti Bulu


Saat seseorang mengalami rasa cemas atau stress, ada kemungkinan orang tersebut untuk menyakiti diri sendiri untuk menghilangkan rasa stress tersebut. Sebagai contoh, ada orang yang menggigit kuku, atau bahkan menjambak rambut di kepala. Kebiasaan menjambak rambut di kepala bahkan bisa berlanjut dengan mencabuti rambut atau bulu-bulu yang ada di kulit. Gangguan mental ini disebut sebagai trichotillomania.

Penderita trichotillomania baisanya akan melakukan gejala-gejala layaknya menjambak atau menarik-narik rambut, khususnya jika rambut sudah cukup panjang. Kondisi ini bisa dilakukan saat penderitanya sedang mengalami kecemasan atau depresi. Selain itu, bulu-bulu halus layaknya di area alis, bulu mata, atau bahkan bulu pada tangan bisa saja dicabuti hingga habis. Yang unik adalah, penderita trichotillomania menikmati rasa sakit yang diakibatkan oleh jambakan atau pencabutan rambut dan bulu tersebut. Bahkan, saat menjambak atau mencabut rambut dan bulu, ada rasa antusias untuk melakukannya. Dalam beberapa kasus, rambut yang telah dicabut akan diusap-usap pada area wajah atau bibir dan bahkan bisa digigit atau dimakan.

Pakar kesehatan masih menduga-duga apa penyebab utama dari masalah trichotillomania mengingat penyakit ini bisa saja disebabkan oleh faktor genetik, lingkungan, hingga masalah ketidakseimbangan hormon pada tubuh. Hanya saja, rasa stress, frustasi, hingga kecemasan kerap kali menjadi pemicu utama kebiasaan menjambak atau mencabuti rambut dan bulu sehingga akan timbul perasaan lega dan puas.


Yang menjadi masalah adalah, penderita trichotillomania bisa mengalami kebotakan yang tidak merata jika sering sekali mencabuti rambut yang ada di kepalanya. Kebotakan yang permanen tentu akan membuat rasa depresi dan cemas justru akan semakin menjadi. Jika anda mengalami masalah trichotillomania, cobalah untuk melawan keinginan menjambak atau mencabuti rambut dengan mengalihkannya ke bagian lain. Sebagai contoh, cobalah untuk menjewer telinga anda sendiri alih-alih menjambak rambut. Jika hal ini sulit dilakukan, cobalah untuk berkonsultasi ke dokter karena ternyata sudah ada obat untuk mengendalikan gejala dari trichotillomania meskipun memang hingga saat ini belum ada obat untuk mengobati penyakit mental ini.

No comments:

Post a Comment

Featured Post

senyuman adalah awal dari kasih sayang, maka tersenyumlah!

Senyum Awal Dari Kasih Sayang Sejatinya senyum adalah jendela hati. Dari senyuman kita bisa mengetahui suasana dan isi hati seseorang. ...

Wikipedia

Search results